MALUTEKSPOSE | Kepulauan Sula – Anggota DPR RI Fraksi PKS dari Daerah Pemilihan (Dapil) Maluku Utara, Izzudin Alqassam Kasuba, memberikan dukungan langsung kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara nomor urut 3, MK-Bisa. Kehadirannya turut meramaikan kampanye yang digelar oleh Dr. H. Muhammad Kasuba di Desa Fogi, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, pada Jumat (15/11/2024).
Dalam sambutannya, Alqassam mengucapkan penghormatan kepada para tokoh politik, tokoh masyarakat, dan sejumlah tokoh penting yang hadir pada kegiatan kampanye MK-Bisa. Ia juga menyampaikan seruan kepada keluarga besarnya dari garis keturunan mendiang ibundanya, Rosdiana Joisangaji, untuk bersatu mendukung dan memenangkan pasangan MK-Bisa dalam Pilkada Maluku Utara mendatang.
“Sebagai bagian dari keluarga besar Sula, saya mengajak seluruh saudara, simpatisan, dan relawan, serta partai koalisi untuk bekerja sama memenangkan pasangan nomor urut 3, MK-Bisa, di Pilkada Maluku Utara ini,” ujarnya.(17/11/2024)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Politisi muda ini juga mengajak seluruh pendukung untuk memperkuat konsolidasi demi memastikan kemenangan pasangan yang diusung oleh PKS dan Partai Hanura tersebut. Ia menekankan bahwa pasangan MK-Bisa adalah pilihan yang sudah teruji dan layak memimpin Maluku Utara selama lima tahun ke depan.
“Di sini, saya ingin menegaskan bahwa saya adalah bagian dari Sula. Dalam diri saya mengalir darah keturunan Desa Facei, Fogi, Falgufa, hingga Mangoli. Karena itu, sebagai putra asli Sula, saya merasa terpanggil untuk mengajak seluruh keluarga besar untuk mendukung penuh MK-Bisa,” tambah Alqassam.
Di sela-sela sambutannya, Alqassam juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada masyarakat Sula dan seluruh warga Maluku Utara atas doa dan dukungan mereka, yang telah mengantarkannya menjadi anggota DPR RI.
“Saya tidak bisa berjanji apa-apa, namun semoga Allah memberikan kesehatan agar saya bisa menjalankan amanah ini dengan sungguh-sungguh melayani masyarakat Maluku Utara,” tutupnya.