Bassam Kasuba Buka STQH Halsel, Tekankan Pembentukan Generasi Berakhlak Mulia

- Jurnalis

Minggu, 27 April 2025 - 20:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Halmahera Selatan – Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-28 tingkat Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) resmi dibuka oleh Bupati Bassam Kasuba pada Sabtu malam, 26 April 2025. Acara pembukaan berlangsung meriah di Desa Indari, Kecamatan Bacan Barat. (27/4/2025)

Dengan mengusung tema “Membumikan Al-Qur’an dan Sunnah, Membentuk Generasi Rabbani, Menuju Senyum Halmahera Selatan yang Berkah”, STQH tahun ini mengajak seluruh elemen masyarakat menjadikan Al-Qur’an dan Hadits sebagai landasan dalam membangun generasi berakhlak mulia.

Dalam sambutannya, Bupati Bassam Kasuba menekankan pentingnya momentum STQH kali ini. Ia menyebutkan, Bacan Barat sebagai kecamatan tertua di Halsel, baru pertama kali dipercaya menjadi tuan rumah ajang ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Izinkan saya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh masyarakat Desa Indari yang telah sepenuh hati mendukung penyelenggaraan STQH ke-28 ini,” ujar Bassam.

Baca Juga :  Warga Wayakuba Apresiasi Pemkab Halsel Salurkan BLT Kesra

Ia berharap, penyelenggaraan STQH tidak hanya menjadikan Desa Indari sebagai pusat kegiatan keagamaan, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan di masa mendatang.

“Tugas kita bukan sekadar menggelar lomba tilawah dan hafalan, melainkan juga menanamkan nilai-nilai Qurani dan Nabawi ke dalam jiwa generasi muda, agar mereka tumbuh menjadi pribadi yang jujur, santun, dan berakhlak mulia,” tegasnya.

Bassam menambahkan, di tengah tantangan sosial dan moral yang semakin kompleks, STQH menjadi bagian dari upaya kolektif memperkuat pondasi spiritual masyarakat Halsel.

“STQH ini bukan hanya ajang mencari qari, qariah, hafidz, dan hafidzah terbaik, tetapi juga momentum memperkokoh komitmen kita menjadikan Al-Qur’an sebagai sumber inspirasi dalam membangun Halmahera Selatan yang beradab,” lanjutnya.

Baca Juga :  Gagasan Kadis PMD Soal Retreat Kades Se-Halsel Dapat Apresiasi, Sefnat Tagaku: Langkah Bijak untuk Pembangunan Desa

 

Selain itu, Bassam Kasuba menyoroti berbagai persoalan moral yang belakangan ini terjadi di daerahnya. Bassam menegaskan, tanggung jawab membina akhlak generasi muda bukan hanya menjadi tugas pemerintah, tetapi juga seluruh elemen masyarakat hingga tingkat desa.

“Semua perubahan besar dimulai dari diri kita sendiri. Kita harus menjadi teladan agar mampu melahirkan generasi emas yang taat pada ajaran Al-Qur’an dan sunnah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam,” pungkasnya.

Pembukaan STQH ditandai dengan penekanan tombol oleh Bupati Bassam Kasuba, didampingi Wakil Bupati Helmi Umar Mukhsin, yang dilanjutkan dengan pesta kembang api di Lapangan Desa Indari.

Penulis : Red

Berita Terkait

Penguatan Birokrasi, Bassam Resmi Lantik Delapan Pejabat Pemkab Halsel
Direktur Eksekutif Populi Center Sebut Pilkada Lewat DPRD Syaratnya Berat
Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel
Jelang Nataru 2025, KUA Gane Barat Berbagi Air Mineral di Pelabuhan Saketa
PAW Kades Lima Desa Tuntas, Pelantikan Dijadwalkan Akhir Tahun 2025
Pemilihan PAW Kades Yaba Selesai, Meyer Repe Raih Suara Terbanyak
Dorong Birokrasi Profesional, Bupati Halsel Buka Seleksi JPT Pratama 2025
Sosialisasi Empat Pilar, Alqassam Ingatkan Pentingnya Pancasila dan NKRI
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:45 WIB

Penguatan Birokrasi, Bassam Resmi Lantik Delapan Pejabat Pemkab Halsel

Sabtu, 10 Januari 2026 - 11:35 WIB

Direktur Eksekutif Populi Center Sebut Pilkada Lewat DPRD Syaratnya Berat

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:05 WIB

Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel

Selasa, 23 Desember 2025 - 13:25 WIB

Jelang Nataru 2025, KUA Gane Barat Berbagi Air Mineral di Pelabuhan Saketa

Sabtu, 20 Desember 2025 - 15:43 WIB

PAW Kades Lima Desa Tuntas, Pelantikan Dijadwalkan Akhir Tahun 2025

Jumat, 19 Desember 2025 - 08:23 WIB

Dorong Birokrasi Profesional, Bupati Halsel Buka Seleksi JPT Pratama 2025

Senin, 15 Desember 2025 - 19:53 WIB

Sosialisasi Empat Pilar, Alqassam Ingatkan Pentingnya Pancasila dan NKRI

Senin, 15 Desember 2025 - 18:58 WIB

Alqassam Kasuba Serahkan Dana Kerohiman Rp100 Juta pada Rakerda PKS Halsel

Berita Terbaru

Adventorial

Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel

Rabu, 7 Jan 2026 - 15:05 WIB