Dinas Pendidikan Halsel Luncurkan Inovasi Digital “SIPANSER” Versi 2 untuk Tingkatkan Kualitas Evaluasi Siswa

- Jurnalis

Senin, 22 Juli 2024 - 16:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Halmahera Selatan – Dinas Pendidikan Kabupaten Halmahera Selatan resmi meluncurkan inovasi digital bertajuk SIPANSER (Sistem Penilaian Akhir Semester) versi 2, sebagai upaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan, khususnya dalam sistem evaluasi hasil belajar siswa.

Inovasi yang telah terdaftar dalam Database Inovasi Daerah dengan Nomor Registrasi: 82.04-125046-2023 ini merupakan bagian dari kebijakan nasional yang dikembangkan di bawah naungan Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. (22/7/2024)

SIPANSER versi 2, hadir sebagai solusi digital untuk memperbaiki sistem penilaian akhir semester di lingkungan sekolah. Aplikasi ini dirancang untuk memastikan proses penilaian siswa berlangsung objektif, transparan, dan berbasis data hasil ujian murni, tanpa intervensi subjektif dari pihak mana pun.

“Inovasi ini kami rancang agar nilai yang diperoleh siswa benar-benar mencerminkan kemampuan asli mereka. Dengan sistem digital, kami bisa meminimalkan manipulasi dan meningkatkan akurasi penilaian,” ujar Ilham Hasan, S.Kom Kasubag Dinas Pendidikan Halsel.

Peluncuran SIPANSER versi 2, menjadi respons atas berbagai tantangan pendidikan di daerah, seperti rendahnya mutu evaluasi, keterbatasan sarana penilaian yang efektif, serta ketidakteraturan dalam pelaksanaan ujian akhir semester. Sistem ini sekaligus menjadi langkah awal digitalisasi layanan pendidikan sebagai bagian dari transformasi tata kelola pemerintahan yang lebih modern dan adaptif.

Dalam laporan resminya, Dinas Pendidikan Halsel menyebut bahwa pengembangan SIPANSER versi 2, merujuk pada Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional, serta sejumlah regulasi teknis terkait pemanfaatan teknologi informasi dalam pendidikan.

Baca Juga :  DPRD Halmahera Selatan Tetapkan Bassam-Helmi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan Periode 2025-2030

Saat ini, SIPANSER versi 2, tengah diuji coba di beberapa sekolah sebagai bagian dari tahap implementasi awal. Evaluasi dan pengembangan sistem terus dilakukan agar ke depan dapat diadopsi secara menyeluruh oleh sekolah-sekolah di wilayah Kabupaten Halmahera Selatan.

Mengusung tema besar “Digitalisasi Layanan Pemerintahan”, inovasi SIPANSER versi 2, menjadi representasi komitmen Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan dalam mewujudkan sistem pendidikan yang berintegritas, akuntabel, dan selaras dengan kemajuan teknologi, demi mencetak generasi yang unggul dan kompetitif di masa depan. (HTI)

Berita Terkait

Penguatan Birokrasi, Bassam Resmi Lantik Delapan Pejabat Pemkab Halsel
Direktur Eksekutif Populi Center Sebut Pilkada Lewat DPRD Syaratnya Berat
Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel
Jelang Nataru 2025, KUA Gane Barat Berbagi Air Mineral di Pelabuhan Saketa
PAW Kades Lima Desa Tuntas, Pelantikan Dijadwalkan Akhir Tahun 2025
Pemilihan PAW Kades Yaba Selesai, Meyer Repe Raih Suara Terbanyak
Dorong Birokrasi Profesional, Bupati Halsel Buka Seleksi JPT Pratama 2025
Sosialisasi Empat Pilar, Alqassam Ingatkan Pentingnya Pancasila dan NKRI
Berita ini 131 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:45 WIB

Penguatan Birokrasi, Bassam Resmi Lantik Delapan Pejabat Pemkab Halsel

Sabtu, 10 Januari 2026 - 11:35 WIB

Direktur Eksekutif Populi Center Sebut Pilkada Lewat DPRD Syaratnya Berat

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:05 WIB

Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel

Selasa, 23 Desember 2025 - 13:25 WIB

Jelang Nataru 2025, KUA Gane Barat Berbagi Air Mineral di Pelabuhan Saketa

Sabtu, 20 Desember 2025 - 15:43 WIB

PAW Kades Lima Desa Tuntas, Pelantikan Dijadwalkan Akhir Tahun 2025

Jumat, 19 Desember 2025 - 08:23 WIB

Dorong Birokrasi Profesional, Bupati Halsel Buka Seleksi JPT Pratama 2025

Senin, 15 Desember 2025 - 19:53 WIB

Sosialisasi Empat Pilar, Alqassam Ingatkan Pentingnya Pancasila dan NKRI

Senin, 15 Desember 2025 - 18:58 WIB

Alqassam Kasuba Serahkan Dana Kerohiman Rp100 Juta pada Rakerda PKS Halsel

Berita Terbaru

Adventorial

Panitia Seleksi Umumkan Tiga Besar JPT Pratama Pemkab Halsel

Rabu, 7 Jan 2026 - 15:05 WIB